Laman

12/11/2009

Sarangan



Sudah lama aku tak mengunjungi Sarangan, terakhir kali waktu SMA, sekitar 7 tahun yang lalu. Sewaktu pulang kampung Alhamdulillah aku berkesempatan menelusuri kembali keindahannya bersama ketiga sahabat2 tercinta-Trio, Fendi dan Hadi dengan mengendarai sepeda motor. Masih seperti dulu, keelokan telaga sarangan tak pernah pudar, bahkan semakin bertambah mempesona.

Kami erangkat dari rumah Trio jam 10.00, dengan berbekal kacang garuda, tim tam, dan fresh tea yang dibeli di Magetan- kata Trio lebih mahal di Sarangan mending beli di Magetan aja- untuk penghematan.....^_^.


Udara sudah terasa dingin mulai dari Ngerong hingga naik sampai Sarangan. Sesekali kami berhenti mengabadikan momen ini. Jalan yang berkelok-kelok menguji kepiawain dalam mengendarai motor. Sesekali aku menyaksikan motor yang mogok di tengah jalan karena tidak mampu menakhlukkan tanjakan sarangan. Menginjak adzan zuhur kami tiba di telaga, tak lupa kami menunaikan sholat- dengan air wudhu sedingi es tentunya.


Telaga Sarangan yang juga dikenal sebagai telaga pasir ini adalah sebuah telaga alami yang terletak di kaki Gunung Lawu, Kabupaten Magetan, Jawa Timur.Berjarak sekitar 16 kilometer arah barat kota Magetan. Telaga ini luasnya sekitar 30 hektar dan berkedalaman 28 meter. Dengan suhu udara antara 18 hingga 25 derajad, Telaga Sarangan mampu menarik ratusan ribu pengunjung setiap tahunnya.

Telaga Sarangan merupakan obyek wisata andalan Magetan. Di sekeliling telaga terdapat dua hotel berbintang, 43 hotel kelas melati, dan 18 pondok wisata. Di samping puluhan kios cindera mata, pengunjung dapat pula menikmati indahnya Sarangan dengan berkuda mengitari telaga, atau mengendarai perahu motor. Fasilitas obyek wisata lainnya pun tersedia, misalnya rumah makan, tempat bermain, pasar wisata, tempat parkir, sarana. Telaga Sarangan juga memiliki layanan jasa sewa perahu dan becak air. Ada 51 perahu motor dan 13 becak air yang dapat digunakan untuk menjelajahi telaga.


Puas berkeliling telaga baik dengan berjalan kaki atau naik kuda, jangan lupa memanjakan perut dengan sate kelinci yang murah meriah dijual di sekitar telaga. Setelah itu cobalah menelusuri jalan yang menuju ke Tawangmangu, niscaya kita akan semakin kagum akan keindahan pemandangannya.

Penyengat Island

Sudah setahun-sejak tinggal di Pekanbaru aku mendengar nama Pulau Penyengat dengan Masjid Raya Sultan Riau yang terkenal, tentunya.Alhamdulillah aku berkesempatan mengunjungi pulau tersebut.


Pulau Penyengat luasnya hanya 3,5 kilometer, terletak di sebelah barat Kota Tanjungpinang. Diantara Pulau Penyengat dan Tanjungpinang terdapat selat yang lebarnya sekitar 1,5 kilometer. Pulau Penyengat ditempuh ±15 menit dengan perahu, cukup dengan merogoh kocek 10.000 rupiah/pp. Dinamakan Penyengat konon ceritanya Pulau yang berhadapan dengan kuala Sungai Riau ini selalu menjadi tempat perhentian pelaut-pelaut yang lewat di kawasan ini, terutama untuk mengambil air tawar. Orang Tua-tua tempatan bercerita, sekali peristiwa pelaut-pelaut yang datang mengambil air itu diserang oleh sejenis lebah yang disebut penyengat. Karena serangga itu sampai menimbulkan korban jiwa, hewan itu dianggap sakti pula, sejak itulah pulau ini dinamakan Pulau Penyengat Indra Sakti, selanjutnya lebih dikenal Penyengat saja sampai sekarang.

Obyek yang dapat dikunjungi meliputi Masjid Raya Sultan Riau, Makam engku Putri Raja Hamidah, Makam Raja Haji Fisabilillah, Makam Raja Jakfar, Makam Raja Abdurrahman, Istana Kantor, Balai Adat Indra Perkasa. Untuk berkeliling cukup membayar 20.000 rupiah dengan menggunakan sepeda motor.

Masjid Raya Sultan Riau ini pada hari Jumat selalu ramai dikunjungi orang dari luar Pulau untuk sholat Jumat. Masjid ini didominasi warna kuning. Ada 13 kubah di masjid itu yang susunannya bervariasi. Ditambah dengan empat menara yang masing-masing memiliki ketinggian sekitar 19 meter, dan bubung yang dimiliki masjid tersebut sebanyak 17 buah. Angka ini diartikan sebagai jumlah rakaat shalat. Masjid yang tercatat dalam sejarah sebagai merupakan satu-satunya peninggalan Kerajaan Riau-Lingga yang masih ada ini berukuran sekitar 54 x 32 meter. Ukuran bangunan induknya sekitar 29 x 19 meter.

Sejarahnya, pada tahun 1805 Sultan Mahmud menghadiahkan pulau Penyengat kepada isterinya Puteri Raja Hamidah. Bersamaan dengan itu, dibangun Masjid Sultan. Cuma waktu itu, masjid hanya terbuat dari kayu. Kemudian, keturunan kerajaan setelah itu, Raja Ja'far membangun Penyengat sekaligus memperlebar masjidnya.

Pembangunan masjid secara besar-besaran dilakukan ketika Raja Abdul Rahman memegang jabatan Yang Dipertuan Muda Riau-Lingga (1832-1844) menggantikan Raja Ja'far. Tak lama setelah memegang jabatan itu, pada 1 Syawal tahun 1284 H (1832 M) atau 165 tahun yang lalu, setelah usai shalat Ied, ia menyeru masyarakat untuk bergotong royong membangun masjid.

Dalam gotong royong itulah, masyarakat membawa berbagai perbekalan. Termasuk telur. Karena berlimpah, banyak putih telur yang tidak habis dimakan. Dan oleh pekerja, putih telur itu dijadikan campuran adukan. Menurut mereka, dengan campuran putih telur, bangunan akan lebih kokoh dan tahan lama.

Selain bangunan yang indah, masjid Penyengat menyimpan mushaf Alquran tulisan tangan yang diletakkan dalam peti kaca di depan pintu masuk. Mushaf ini ditulis oleh putera Riau yang dikirim belajar ke Turki pada tahun 1867. Namanya, Abdurrahman Istambul.

Di Pulau ini selain terdapat banyak benda-benda peninggalan sejarah, terdapat pula objek lainnya yang cukup menarik, seperti alamnya yang cukup indah, baik di pantai maupun di bukit-bukit serta dapat pula menyaksikan perkampungan tradisional penduduk, Balai Adat dan atraksi kesenian. Jaraknya yang dekat dengan Kota Tanjungpinang serta sarana perhubungan yang lancar, memberi kemudahan bagi wisatawan untuk mengunjungi Pulau Penyengat Indra Sakti ini. Sayangnya peninggalan bersejarah ini nampak kurang terawat -seperti Istana Kantor- sehingga mengurani keindahannya.



7/27/2009

Melakukan Hal-Hal Yang Tidak Dilakukan Nabi Saw Tidak Haram?

Sebelum membaca risalah yang kecil ini, ada baiknya Saudara-saudaraku mengheningkan hati sejenak dan membuang doktrin-doktrin ta'ashubiyah kemazhaban agar dapat membaca risalah ini nantinya dengan sikap yang netral dan pikiran yang jernih.

Ada sebuah fenomena yang sangat pelik telah mendorong saya untuk menulis sebuah risalah sederhana ini dimana sebagian orang telah menjadikan tarku an-Nabi (ترك النبي ) atau dalam bahasa kita (hal-hal yang ditinggalkan atau tidak dilakukan Nabi Shallallahu 'alaihi wa sallam) itu sebagai hujjah (alasan hukum) untuk mengharamkan amal ibadah orang lain.

Pertanyaannya adalah apakah benar jika Rasulullah Shallallahu 'alaihi wa sallam meninggalkan atau tidak melakukan suatu perkara, lantas menjadi haram hukumnya bagi kita untuk melakukan suatu perkara itu? Saya harap Saudara-saudaraku sekalian memahami pertanyaan saya itu sebab di situlah inti dari pembahasan kita ini.

Sebelum kita menjawab pertanyaan di atas ada baiknya kita memahami dahulu sebuah pertanyaan yang lebih mendasar lagi, apakah benar jika Rasulullah Shallallahu 'alaihi wa sallam tidak melakukan sesuatu, berarti Rasulullah Shallallahu 'alaihi wa sallam ingin memberitahukan kita bahwa sesuatu itu haram?

Jawabannya tentu saja tidak, karena di sana ada sebab-sebab lain mengapa Rasulullah meninggalkan sesuatu yang berarti bukan serta-merta sesuatu yang ditinggalkan Rasulullah Shallallahu 'alaihi wa sallam itu haram dilakukan oleh kaum muslimin.

Di antaranya adalah: 1. Terkadang Rasulullah Shallallahu 'alaihi wa sallam meninggalkan sesuatu hanya karena adat atau kebiasaan saja, seperti yang pernah terjadi ketika Nabi Shallallahu 'alaihi wa sallam dan para sahabat bertamu ke suatu kaum dimana mereka disuguhkan daging dhob (biawak padang pasir) panggang dan kemudian Nabi Shallallahu 'alaihi wa sallam membentangkan tangannya yang mulia untuk mengambil daging itu, dan serta merta sahabat mengatakan wahai Rasulullah Shallallahu 'alaihi wa sallam itu adalah daging dhob. Langsung Rasulullah Shallallahu 'alaihi wa sallam menarik tangannya kembali dan tidak jadi mencicipi dhob tersebut. Kemudian para sahabat bertanya, "Apakah ianya haram wahai Rasulullah?" Kemudian Rasulullah Shallallahu 'alaihi wa sallam menjawab, "Tidak, hanya saja daging dhob ini tidak ada di tempatku maka aku merasa tidak suka untuk memakannya. Kemudian Nabi Shallallahu 'alaihi wa sallam menyuruh para sahabat untuk melahap daging itu dan Nabi Shallallahu 'alaihi wa sallam melihat dan membiarkan mereka..

Dari riwayat yang diriwayatkan oleh Bukhari-Muslim di atas, sangat jelas bahwa Nabi Shallallahu 'alaihi wa sallam meninggalkan memakan daging dhob bukan karena ingin memberitahukan bahwa daging dhob itu haram, tetapi karena sebab lain yaitu beliau tidak suka dengan daging dhob.

2. Terkadang Nabi Shallallahu 'alaihi wa sallam meninggalkan sesuatu karena takut sesuatu itu diwajibkan kepada umatnya. Seperti Nabi Shallallahu 'alaihi wa sallam meninggalkan sholat tarawih justru ketika para sahabat berkumpul untuk mengikuti tarawehnya dari belakang.

3. Terkadang pula Nabi Shallallahu 'alaihi wa sallam meninggalkan sesuatu karena tidak terpikir atau terlintas dibenaknya untuk melakukan sesuatu itu. Seperti dulu Nabi Shallallahu 'alaihi wa sallam khutbah jum'at hanya di atas sebuah tunggul kurma dan tidak pernah terlintas sebelumnya dalam benak Nabi Shallallahu 'alaihi wa sallam untuk membuat sebuah mimbar sebagai tempat berdirinya ketika khutbah. Kemudian para sahabat mengusulkan untuk membuat mimbar, Nabi Shallallahu 'alaihi wa sallam pun menyetujuinya sebab memang itu sebuah usulan yang baik dan membuat semua jama'ah dapat mendengar suara Nabi Shallallahu 'alaihi wa sallam.

4. Terkadang Nabi Shallallahu 'alaihi wa sallam meninggalkan sesuatu karena sesuatu itu bebas boleh dikerjakan dan boleh tidak dikerjakan semisal ibadah-ibadah tathowwu' seperti sedekah, zikir, sholat dhuha, tilawah qur'an dan sebagainya. Ibadah-ibadah ini jika ditinggalkan tidak mengapa dan jika dikerjakan sebanyak-banyaknya maka termasuk sebagaimana yang dikatakan dalam keumuman ayat: وافعلوا الخير لعلكم تفلحون (الحج: 77) …dan lakukanlah kebajikan agar kamu beruntung. (Al-Hajj:77)

Dan Nabi Shallallahu 'alaihi wa sallam tidak melakukan sholat dhuha setiap hari. Bukan berarti Nabi Shallallahu 'alaihi wa sallam ingin memberitahukan kepada kita bahwa sholat dhuha tiap hari itu haram. Begitu pula zikir selepas sholat, terkadang Rasulullah Shallallahu 'alaihi wa sallam meninggalkannya dengan berbagai alasan seperti perang, menunaikan hak kaum muslimin dan sebagainya. Bukan berarti Rasulullah Shallallahu 'alaihi wa sallam ingin memberitahukan kepada kita bahwa melakukan zikir setiap kali selesai sholat adalah haram.

5. Pernah juga Nabi Shallallahu 'alaihi wa sallam meninggalkan sesuatu karena sesuatu itu adalah perkara sensitif yang dikhawatirkan akan menyinggung perasaan kaum Quraisy pada waktu itu sehingga berpengaruh akan menggoyang keimanan mereka yang masih baru. Seperti Nabi Shallallahu 'alaihi wa sallam pernah meninggalkan untuk tidak merehab kembali bangunan ka'bah kepada ukuran semula sebagaimana yang pernah dibangun Nabi Ibrahim As sebab khawatir banyak kaum muslimin Quraisy yang masih baru keislamannya pada waktu itu akan berubah hatinya kembali kepada kekafiran.

6. Nabi Muhammad Shallallahu 'alaihi wa sallam juga meninggalkan untuk menulis hadits-hadits beliau di masa hidupnya karena takut tercampur dengan ayat-ayat Alquran yang juga sedang disuruh untuk menulisnya di daun-daun, tulang-tulang, batu-batu dan pelepah kurma. Ini bukan berarti menulis hadits-hadits Nabi Saw itu haram hukumnya. Dan buktinya sepeninggal Nabi Shallallahu 'alaihi wa sallam dan setelah Alquran dibukukan, kaum muslimin bersepakat untuk menuliskan dan membukukan hadits-hadits Nabi Muhammad Saw.

Dari sedikit contoh di atas dapat kita jawab pertanyaan di awal risalah ini bahwa jika Rasulullah Shallallahu 'alaihi wa sallam meninggalkan atau tidak melakukan suatu perkara maka tidak menjadi haram hukumnya bagi kita untuk melakukan suatu perkara itu.

Berikut saya sertakan dalil dari Alquran dan sunnah akan pernyataan saya di atas: 1. Biasanya untuk menunjukkan sesuatu itu haram, Alquran dan sunnah menggunakan lafazh-lafazh larangan, tahrim atau ancaman siksa ('iqob), seperti: ولا تقربوا الزنا000(الإسراء : 32) …dan janganlah engkau dekati zina…(Al-Isra:32)

ولا تأكلوا أموالكم بينكم بالباطل (البقرة: 188) …dan janganlah kamu makan harta di antara kamu dengan cara yang batil…(Al-Baqarah:188)

حرمت عليكم الميتة و لحم الخنزير000(المائدة : 3) Diharamkan atasmu bangkai dan daging babi…(Al-Maidah:3)

قا ل صلى الله عليه و سلم: من غش فليس منا (رواه مسلم) Rasulullah Saw bersabda:"Siapa yang berdusta maka bukan daripada golongan kita."

Dari nash-nash di atas, para ulama mengistimbath hukum bahwasanya zina, memakan harta orang lain secara batil, memakan bangkai dan babi serta berbohong adalah haram. Dan tidak pernah di dalam istimbath hukum, para ulama kita menggunakan tark Nabi (sesuatu yang ditinggalkan atau tidak dikerjakan Nabi Saw) sebagai hujjah untuk mengharamkan sesuatu.

2. Coba perhatikan ayat dan hadits berikut ini:

وما أتاكم الرسول فخذوه وما نهاكم عنه فانتهوا000(الحشر:7) …dan apa-apa yang didatangkan Rasul kepadamu maka ambillah dan apa-apa yang dilarang Rasul maka tinggalkanlah…(Al-Hasyr:7)

Dari ayat di atas sangat jelas bahwa kita disuruh meninggalkan sesuatu jika dilarang Rasul, bukan ditinggalkan atau tidak dilakukan Rasul. Coba perhatikan bunyi ayat di atas: وما نهاكم عنه"" bukan وما تركه"".

Kemudian coba perhatikan hadits berikut ini: قال قا ل صلى الله عليه و سلم: ما أمرتكم به فأتوا منه ما ستطعتم وما نهيتكم عنه فاجتنبوه (رواه البخاري) Nabi Saw bersabda: "Apa yang aku perintahkan maka kerjakanlah semampumu dan apa yang aku larang maka jauhilah!"

Dari hadits di atas sangat gamblang bahwa bunyi haditsnya وما نهيتكم عنه"" dan bukan وما تركته فاجتنبوه" ".

3. Bahwasanya para ulama ushul fiqih mendefinisikan sunnah (السنة) sebagai: perkataan (القول), perbuatan (الفعل) dan persetujuan (التقرير) Nabi Shallallahu 'alaihi wa sallam dan bukan tark-nya (الترك). Jadi siapapun yang melakukan sesuatu dan sesuatu itu tidak pernah dilakukan Nabi Shallallahu 'alaihi wa sallam tidak bisa dikatakan dia telah bertentangan dengan sunnah, sebab tark bukan bagian dari sunnah.

4. Para ulama ushul fiqih telah bersepakat semuanya bahwa landasan hukum (hujjah) untuk menentukan sesuatu itu wajib, sunnah, mubah, haram dan makruh dengan empat landasan hukum yaitu: Alquran, sunnah, ijma' dan qiyas. Dan tidak pernah at-tark dijadikan sebagai landasan hukum (hujjah).

Begitulah cara para ulama kita mengetahui hukum dari sesuatu perkara. Dan saya melihat hanya sebagian kecil saja ulama-ulama yang menggunakan at-tark ini sebagai hujjah. Ulama yang pertama sekali menggunakan at-tark ini sebagai hujjah adalah Imam Ibnu Taimiyah rahimahullah dan sekarang diikuti manhaj ini oleh para ulama Arab Saudi dan cara seperti ini tidak pernah dilakukan oleh ulama-ulama salaf sebelum beliau (Imam Ibnu Taimiyah). Ini adalah sebuah kekhilafan yang sangat fatal sebab akan menyebabkan banyak sekali perkara-perkara sunnah lagi baik digolongkan kepada bid'ah hanya karena perkara-perkara itu tidak pernah dilakukan oleh Rasulullah Saw. Ini akan menyempitkan ladang amal dan ibadah bagi kaum muslimin, padahal kita semua sudah tahu bahwa ladang amal dan ibadah itu bagi kaum muslimin sangat luas sampai-sampai seluruh perkara yang bernilai manfaat dan diniatkan untuk Allah adalah ibadah dan seluruh hamparan bumi ini di anggap sebagai tempat sujud oleh Islam.

Yah…begitulah manusia, terkadang benar dan terkadang salah. Terlebih dalam ijtihad agama, benarnya diberi pahala dua dan salahnya masih diberi pahala satu. Dan sebagaimana kata Imam Malik radhiyallahu 'anhu: "Setiap kalam itu mungkin ditolak dan mungkin diterima kecuali kalam penghuni kubur ini (mutlak dapat diterima)". Imam Malik sambil mengisyaratkan tangannya kepada maqam Rasulullah Shallallahu 'alaihi wa sallam ketika berziarah ke maqam Rasul Shallallahu 'alaihi wa sallam..

Wallahu a'lam.

Disarikan dari kitab Husnut-Tafahumi wa Ad-Darki Limas'alatit-Tark lil imam Abdillah Shodiq Al-Ghumary.

(Penulis:Ablecaire El-D'roy, sumber:www.eramuslim.com)


5/03/2009

Flu Burung, Flu Babi (swine flu), Sebuah Tanda Tanya

Kekhawatiran warga dunia terhadap ancaman penyakit flu burung belum reda, kini kita sudah diguncang lagi dengan ancaman penyakit baru flu babi. Penyebaran virus influenza tipe A H1N1 ini bahkan lebih cepat dibandingkan flu burung, sehingga WHO meningkatkan kesiagaan dari tingkat empat ke tingkat 5, yang artinya flu babi ini sudah mendekati tahap pandemi atau akan menjadi wabah yang mengglobal.

Saat ini, selain di Meksiko, negara AS, Inggris, Kanada, Spanyol dan Israel memkonfirmasi ada warganya yang sudah terkena virus flu babi. Bagaimana dengan Indonesia? Untuk sementara kita mungkin masih bisa bernapas lega karena Menteri Kesehatan Siti Fadilah Supari mengatakan bahwa virus flu babi hanya mampu hidup dalam cuaca dingin, dan tidak bisa bertahan di daerah berhawa tropis.
Munculnya penyakit-penyakit menular yang berasal dari virus yang dibawa oleh hewan, seperti AIDS yang katanya dari monyet, flu burung dan sekarang flu babi, selayaknya menggelitik kita dengan pertanyaan-pertanyaan kritis, darimana semua virus-virus itu datang, apakah mungkin sebuah virus atau penyakit bisa muncul begitu saja atau adakah yang sengaja membuat dan
menyebarkannya?
Sebuah buku berjudul "Deadly Mist, Upaya Amerika Merusak Kesehatan Manusia" yang ditulis Jerry D Gray mungkin bisa menjawab semua pertanyaan-pertanyaan itu, tanpa bermaksud untuk melontarkan tuduhan pada satu pihak, tapi sebagai bahan pemikiran yang bisa membuat kita lebih waspada terhadap berbagai ancaman penyakit menular yang muncul dalam beberapa tahun belakangan ini.

Jerry D Gray adalah warga negara AS keturunan Jerman yang pernah bergabung di dinas Angkatan Udara AS. Gray yang kini menetap di Indonesia juga seorang mualaf yang aktif berdakwah dan menulis buku berisi kajian kritisnya tentang politik dan media massa di AS.
Dalam bukunya "Deadly Mist" Gray secara gamblang memaparkan peran AS dalam pembuatan zat-zat biologi dan kimia yang berbahaya bagi manusia, seperti MSG, Aspartam (gula buatan), fluoride dan zat-zat mematikan lainnya. Penggunaan senjata biologi bahkan sudah dilakukan dalam penaklukan benua Amerika untuk "memusnahkan" orang-orang Indian, penuduk asli benua itu.
Dalam buku tersebut Gray juga memaparkan konspirasi jahat dibalik penyebaran virus AIDS, Antrax sampai flu burung dan membeberkan bahwa bibit-bibit penyakit itu telah dengan sengaja dikontaminasikan pada manusia sebagai uji coba bahkan untuk kepentingan industri obat-obatan mereka untuk meraup keuntungan. Yang lebih kejam lagi, AS juga tega menjadikan rakyatnya sendiri sebagai target uji coba bahan kimia dan biologi berbahaya buatan mereka.
Menurut Gray, semua itu dilakukan bukan tanpa alasan. Zat-zat kimia dan biologi berbahaya, bibit penyakit dan virus-virus dan vaksin sengaja diciptakan dan disebarkan ke manusia untuk satu tujuan, keamanan nasional dan mewujudkan apa yang disebut Tatanan Dunia Baru, World New Order. Dalam buku itu Gray menyebutkan bahwa sejak Perang Dunia II, AS dan pimpinan Nazi, Adolf Hitler secara rahasia berkolaborasi untuk mewujudkan Tatanan Dunia Baru itu. Para pengusung New World Order ini punya misi rahasia yaitu;
1. Menciptakan satu pemerintahan dunia
2. Menciptakan satu pemimpin dunia
3. Menciptakan satu kepercayaan (baru) dunia
4. Menjaga dan melindungi ras unggul (orang-orang kulit putih sehat, melalui pengendalian jumlah penduduk)
5. Menjadikan warga negara dunia ketiga sebagai pembantu atau buruh.
Untuk mencapai misi itulah mereka menciptakan zat-zat kimia dan biologi berbahaya, bibit penyakit dan virus-virus mematikan sebagai "senjata pemusnah massal yang efektif" untuk melakukan seleksi terhadap ras unggul manusia itu, bahkan membuat obat-obatan yang sejatinya adalah racun bagi tubuh manusia sehingga manusia menjadi sakit dan lemah sehingga mereka tidak bisa melakukan perlawanan, bahkan terancam kematian massal sebagai alat pengendalian penduduk dunia tadi.
Lalu, adakah flu babi yang sedang mewabah ini bagian dari konspirasi jahat itu? Wallahualam bishowab. Semoga Allah swt senantiasa melindungi kita dari segala bentuk kejahatan dan penyakit dan senantiasa memberi memberikan petunjuk pada kita yang benar adalah benar dan yang jahat adalah jahat. (ln/aljz-pic) (sumber: www.eramuslim.com)

4/30/2009

Masihkah Kau Mencintaiku

Ah...malam ini tidak ada acara yang menarik di TV, biasanya aku nonton bioskop Trans TV, tetapi ternyata sudah nonton sebelumnya, The One. ku ganti chanel berharap ada acara yang menarik. Ternyata ada acara baru di RCTI, reality show, ” Masihkah Kau Mencintaiku”. Kebetulan acara ini perdana dan ditayangkan setiap rabu malam pukul 22.00 WIB.

“Masihkah kau mencintaiku” mencoba membantu pasangan yang sedang dirundung masalah itu dengan menghadirkan mereka yang berkonflik bersama keluarga masing-masing. Kepada mereka, diajukan pertanyaan-pertanyaan yang menyangkut kehidupan pribadi untuk menguji apakah masih ada kecocokan dan mereka benar-benar masih saling mencintai atau tidak. Pertanyaan-pertanyaan yang cocok antara suami istri tersebut akan mendapatkan hadiah mulai dari uang tunai sampai paket spa.

Program ini dipandu oleh Helmy Yahya dan Dian Nitami yang akan melemparkan pertanyaan demi pertanyaan sekaligus memandu kedua belah pihak. Disamping itu ada psikolog dan pakar yang kompeten di bidang perkawinan sehingga pendapatnya bisa dijadikan pertimbangan bagi pasangan yang sedang bermasalah.

Acara ini semalam menghadirkan Dedy dan Siska yang mau bercerai, dan tentunya menghadirkan orang tua masing-masing. Penyebab permintaan cerai ini adalah karena sang suami lupa mengucapkan selamat ulang tahun di hari ulang tahun sang istri, padahal perkawinan mereka telah berjalan 10 tahun lebih.

Pertanyaan pertama yang diajukan adalah berapa ukuran bra siska, sebelumnya dedy telah diberi kuisioner untuk menjawab pertanyaan tersebut, selanjutnya siska ditanya apakah dedy tahu ukuran branya atau tidak. Siska menjawab dedy pasti tidak tahu...ternyata dedy tahu.

Pertanyaan kedua adalah apakah dedy tahu tanggal ulang tahun ibunya. Siska mengatakan dedy tidak tahu......ternyata dedy tahu. Pertanyaan ketiga adalah hari apa putri mereka lahir. Ternyata keduanya menjawab salah. Pertanyaan ke empata adalah apakah dedy menyesal menikahi siska. Siska menjawab pasti dedy menyesal....ternyata jawaban dedy tidak menyesal.

Acara ini sesekali diselingi dengan adu mulut antara dedy dengan siska ataupun emosi mama dedy yang dengan gigih membela anaknya dan tentu saja mengungkapkan kekurangan-kekurangan siska. Mama siska tentu juga membela anaknya meskipun tak seemosional mama dedy.

Pertanyaan terakhir adalah apakah dedy masih mencintai siska. Siska menjawab bahwa dedy mencintainya...ternyata dedy juga menjawan yang sama. Diikuti dengan pelukan dedy ke siska dan dibumbui dengan tepuk tangan penonton dan beberapa mengusap air matanya. Acara ini diakhiri dengan happy ending dimana dedy dan siska saling berbaikan lagi.

Mungkin acara ini diilhami banyaknya kasus perceraian yang serdang marak di Indonesia. Tercatat, pada tahun 2007, sedikitnya 200 ribu pasangan melakukan pisah ranjang alias cerai. Meski angka perceraian di negara ini tidak setinggi di Amerika Serikat dan Inggris (mencapai 66,6% dan 50% dari jumlah total perkawinan), namun angka perceraian di Indonesia ini sudah menjadi rekor tertinggi di kawasan Asia Pasifik. Angka perceraian di Indonesia diprediksi oleh banyak pihak akan selalu meningkat tiap tahun. Hal itu dikarenakan life style (gaya hidup) masyarakat selalu berubah. Pondasi nilai-nilai keagamaan mulai luntur. Dasar meniti bahtera rumah tangga tak lagi mendasar pada al-Quran dan hadist.

Dalam kehidupan rumah tangga mutlak adanya komunikasi yang sehat antara pasangan sehingga saling memahami dan menghargai. Disamping itu juga - sebagai manusia yang punya kekurangan dan kesalahan pada suami/istri dituntut juga adanya kesabaran dalam berumah tangga. Dan tentunya disertai dengan niat yang ikhlas semata-mata karena Allah swt. Sehingga tercipta keluarga yang sakînah mawaddah warahmah

4/03/2009

Facebook sebagai alat mata-mata AS?

Belum lama ini, kami yang memang bekerja di bidang TI berdiksusi mengenai "booming" Facebook, obrolan menjadi serius dan topiknya juga menjadi lebih dalam hingga ada salah satu wacana bahwa database Facebook mungkin saja digunakan oleh pemerintah AS untuk melakukan information collecting dari para membernya karena penggunaan Facebook di masa sekarang ini sudah jauh melebihi ekspektasi hanya sebatas aplikasi jejaring sosial.

Yang akan jadi masalah adalah, bisa saja seorang tokoh masyarakat, baik itu politikus ataupun pejabat pemerintahan suatu negara, menjadi incaran pemerintah AS dan tanpa sadar mereka memberikan data-data pribadinya karena ketidaktahuannya, seringkali mereka sendiri yang menyusun riwayat hidup sejak tanggal lahir hingga riwayat sekolah dan pekerjaan, bahkan salah satu aplikasi dari Facebook adalah membuat susuanan anggota keluarga dari si membernya

Salah satu indikasi bahwa facebook digunakan oleh kepentingan tertentu tersebut adalah bahwa sampai sekarang mereka tidak menyediakan penghapusan account bagi mereka yang ingin keluar dari keanggotaan Facebook.

Dari obrolan ini, lalu kami mulai menyebarkan wacana ini, memang belum seberapa luas, tapi di lingkungan yang tertutup cara seperti kami ini memang efektif untuk membuat seseorang merubah informasi account-nya di Facebook, walaupun sebenarnya bisa dibilang percuma, karena bisa saja sistem database di Facebook menggunakan mekanisme pencatatan history dan dibuat backupnya sehingga setiap perubahan dapat diketahui dan disimpan secara permanen.

Bagaimana menurut Bapak mengenai wacana ini?


Jawaban

Semoga Pak Robby dan para pejuang TI lainnya senantiasa mendapat perlindungan dari Allah SWT. Facebook sekarang telah menjadi booming. Banyak orang beranggapan jika belum ikutan Facebook maka dia belumlah trendy dan modern. Saya akan mengulas tentang Facebook dalam kacamata Konspirasi.

Kita tentu masih ingat, aturan pertama dan utama di alam maya adalah JANGAN SEKALI-KALI MEMBERIKAN DATA ASLI DI ALAM MAYA. Kita boleh saja ikutan Facebook, Multiply, dan sebagainya namun jangan sekali-kali mengisi kolom-kolom isian dengan data-data pribadi kita yang benar. Sama saja jika kita melakukan register ketika memakai kartu telepon baru. Toh Facebook atau Provider telepon tidak akan tahu apakah data yang kita isikan itu benar atau tidak.

Intelijen adalah pekerjaan mengumpulkan informasi sebanyak-banyaknya, agar bisa dipergunakan sesuai dengan kepentingan user-nya. Dan saya sangat yakin jika Facebook atau pun situs jejaring sosial lainnya seperti Friendster, Multiply, Blogspot, juga email, dan sebagainya merupakan perpanjangan tangan dari kelompok Konspirasi (The Luciferian Conspiration, kelompok yang mengendalikan AS dan juga dunia) untuk bisa menghimpun data-data warga dunia secara mudah. Ada baiknya kita membaca buku Dan Brown "The Digital Fortress", yang walau pun fiksi namun memuat sejumlah informasi penting yang sesungguhnya benar-benar ada. Atau buku "The Complex: Bagaimana Militer Amerika Menyerbu Kehidupan Kita Sehari-Hari" (Dr. Nick Turse, 2009). Atau tontonlah film Mel Gibson "The Conspiracy Theory" di mana aparat keamanan berhasil mengendus keberadaan orang lewat belanja dengan kartu kredit. Walau semuanya kelhatan bohongan, tapi percayalah jika semua itu benar-benar ada.

Sebab itu, para pejuang (The Combatant) atau aktivis kemanusiaan yang menyadari dirinya tengah berperang melawan The New World Order atau The Globalization, sebaiknya tidak pernah berhubungan dengan bank (tidak memiliki kartu kredit, kartu debet, atau pun rekening bank atas namanya), tidak pernah mengisi kolom data jejaring sosial di internet dengan data asli, bahkan tidak memiliki ID Card (KTP), dan menjauhi penggunaan alat-alat komunikasi yang bersifat tetap (misal nomor telepon dan sebagainya). Hiduplah bagai siluman. Atau seperti kalimat bijak, "Jadilah orang yang ketika datang tidak diketahui dan ketika pergi tidak dicari."

Jika semua itu tidak mungkin, maka demi keselamatannya para Combatant harus berusaha agar sedikit mungkin orang mengetahui jejaknya, seperti: senantiasa mengganti nomor ponselnya dengan berganti-ganti provider—kalau bisa juga berganti ponselnya—dalam waktu yang tidak teratur (kian singkat kian baik), jika memiliki situs jejaring sosial (tentu dengan data yang bukan asli) maka mengaksesnya jangan dari satu tempat yang sama (warnet yang sama), selalu berganti alamat email (bikin email baru mudah kan), dan sebagainya.

Kawan saya pernah hadir dalam sebuah pertemuan para intel. Mereka bertemu di selatan Jakarta, dalam sebuah bangunan di bagian belakang bangunan utama dekat kolam renang. Sepanjang pertemuan, teve plasma berlayar besar yang ada di ruangan tersebut dinyalakan dengan audio yang cukup besar walau tidak ditonton, semua pancuran air kolam renang dan juga air terjun dinyalakan, semua ponsel dan pda atau pun BB dimatikan (bahkan kartu chip-nya dilepas, batere dilepas, dan diurai), dan sebagainya. Semua ini dikatakan sebagai tindakan berjaga-jaga atas aksi penyadapan. Padahal ruangan tersebut sangat tersembunyi dan kedap suara.

Apakah dengan demikian kita tidak boleh memiliki Facebook atau yang sejenisnya. Boleh saja. Asal, ya itu tadi, jangan mengisikan data-data pribadi kita yang asli. Facebook atau situs jejaring sosial lainnya sangat dibutuhkan oleh tenaga-tenaga marketer, namun akan menjadi bumerang bagi para Combatant. Sebab itu, kita harus benar-benar sadar akan diri kita dan bertanya apakah kita memang sungguh-sungguh memerlukan situs jejaring sosial atau tidak. Kalau sekadar ikutan trend, janganlah. Sebab resikonya terlalu besar. Dunia yang kita tinggal dan hidup di dalamnya bukanlah dunia yang memiliki satu warna. Ada dunia lain di sekitar kita yang mungkin tidak pernah kita sadari. Meminjam istilah Bang Napi: Wasadalah! Waspadalah!.Wallahu'alam bishawab.

(sumber:www.eramuslim.com)

3/17/2009

Keajaiban Gaza: 1000 Mati, 3000 Lainnya Lahir


Keajaiban tak pernah berhenti hinggap di Gaza. Dalam penyerangan 22 hari Israel ke Jalur Gaza, Zionis Yahudi telah membunuh sekitar 1500 orang Palestina. 400 di antaranya adalaha anak-anak. Namun, ternyata dalam kurun waktu tiga pekan itu, 3700 bayi lahir pula di Gaza. "Mereka telah membunuh seribu orang dari kami, namun kami akan terus melahirkan ribuan lainnya sebagai penggantinya." ujar seorang ibu di Gaza.

Menurut laporan Social Communication Service di Departemen Kesehatan Gaza, selama 22 hari penyerangan Israel, total bayi 3700 lahir di Gaza.Artinya, dikomparasi dengan jumlah bayi yang meninggal, satu orang bayi digantikan oleh 3 orang bayi baru. Hal ini disampaikan langsung oleh Haman Nisman, Direktur Social Communication Service.

Selama bulan Januari 2009, memang terjadi salah satu ledakan kelahiran paling besar dalam sejarah Gaza. Menurut catatan statistik, jika dihitung, setiap tahunnya Israel membunuh sekitar 5 ribu orang, namun sekitar 50 ribu bayi baru pun lahir di Gaza. Pertumubuhan di Gaza saat ini mencapai kenaikan 50% setiap tahunnya. Diperkirakan pada tahun 2025, jumlah penduduk Gaza akan mencapai 6 juta orang. Umum Suvir, seorang profesor Yahudi di Universitas Haifa, menyebutkan bahwa populasi warga Gaza sekarang akan membahayakan keberadaan Yahudi. (sa/aqmh)


www.tendaweb.com

3/09/2009

Hati-Hati 'Ular Berbisa' Incar Account Yahoo Anda

Mau tahu 'ular berbisa' versi Messenger yang sedang marak beredar di internet ? Salah satu teknik yang paling mudah untuk menjerat korban phishing adalah menggunakan rekayasa sosial yang tepat, dan kalau hal ini dilakukan oleh orang yang mgnerti hukum, maka hal ini akan mengakibatkan banjir phishing di internet. Kali ini yang menjadi korban adalah para pengguna Messenger, baik Yahoo Messenger maupun MSN Messenger.

Jika Anda pernah menerima pesan di Yahoo Messenger seperti dibawah ini
 Hey chck my yahoo flicker account… uploaded some pics J http://www.***-picz.com
 Hi there…. Come check my pictures… different kind of pics of me WILD and CRAZY J http://www.***-picz.com

Dan jika Anda klik link tersebut maka Anda akan diarahkan pada website phishing yang telah disiapkan.

Jangan sekali-kali Anda masukkan Yahoo Email dan Password Anda karena rekening YM Anda akan langsung diketahui. Sekali Account Yahoo Anda diketahui, secara teknis banyak sekali hal-hal berbahaya yang dapat dilakukan tanpa sepengetahuan Anda. Seperti mengirimkan Phishing, SPAM, email fitnah sampai mengubah data pemilik Account. Terlebih jika Anda memiliki akses berharga pada Account YM Anda seperti administrator mailinglist dengan jumlah anggota yang besar, account produk-produk Yahoo dan lainnya.

Mengapa orang bisa tertipu?

Jika Anda “merasa” belum pernah tertipu dan bertanya-tanya, kok keterlaluan banget yah, orang bisa tertipu begitu mudah? Jawabannya selain karena “kurang teliti” karena mengira situs yang dikunjungi adalah situs milik Yahoo tetapi sebab lain yang utama adalah karena yang mengirimkan pesan tersebut adalah kontak Anda yang ada di Yahoo Messenger.

Tentunya Anda percaya bahwa teman Anda tidak mungkin mencelakakan Anda dengan menjebak Anda ke situs phishing (kalau benar ada rasanya keterlaluan banget deh L). Jadi, kalau Anda menerima pesan seperti di atas, jangan mengamuk dulu sama teman Anda. Masalahnya, pesan YM tersebut rupanya tidak dikirimkan oleh teman Anda, melainkan karena Account Yahoonya telah diketahui dan digunakan untuk mengirimkan pesan yang menggiring semua kontak untuk mengklik link yang membuka halaman web yang meminta Yahoo Mail dan password.

Segera minta teman Anda untuk mengganti Password YM dan memeriksa dengan teliti apakah data pendukung rekening Yahoonya masih sesuai dengan dirinya. Kalau masih sesuai, 'mungkin' rekening Yahoo tersebut masih bisa digunakan. Tetapi kalau Anda was-was dan ingin menerapkan paranoid mode, ganti rekening Yahoo Anda dengan yang baru dan jangan lupa lengkapi login Yahoo Anda dengan 'Sign in Seal' dan selalu perhatikan alamat situs Yahoo setiap kali memasukkan username dan password.

Siapa yang baca Term and Conditions ?

Jika ditanya, apakah Anda membaca dengan seksama Terms and Conditions setiap kali Anda menginstal software atau menggunakan satu layanan di internet ? Dapat dikatakan 99 % akan menjawab Tidak. Nah, kelemahan inilah yang dimanfaatkan oleh T P Ltd, perusahaan yang menjadi dalang dari semua ini.

T P Ltd adalah satu perusahaan yang menggunakan domisili hukum Panama. Dan perusahaan ini sudah melindungi dirinya dengan perangkat hukum yang baik karena dia sudah mencantumkan bahwa Anda setuju account Yahoo Anda digunakan untuk tujuan promosi dalam Term and Conditions yang tercantum linknya di halaman depan situs forgery tersebut. (yang kami yakin Anda yang pernah masuk situs tersebutpun belum tentu ingat ada kalimat '- By logging in you accept Terms and Conditions-', apalagi mengklik dan membaca linknya.

Berikut ini kutipan salah satu point dalam 'Terms and Conditions': By using our service/website you hereby fully authorize T P Ltd to send messages of a commercial nature via Instant Messages and E-Mails on behalf of third parties via the information you provide us.

Firefox – Internet Explorer – Safari

Satu hal yang menarik dan Vaksincom alami dalam mengakses situs forgery ini menggunakan beberapa browser yang berbeda seperti Firefox, Internet Explorer dan Safari adalah : Secara default (tanpa setting khusus) browser Firefox versi 3.0.6 relatif lebih aman dari browser Internet Explorer versi 7.0.6001.18000 dan Safari versi 3.2.1.

Mengapa? Firefox memberikan peringatan berulang-ulang setiap kali mengakses situs forgery yang rasanya agak 'keterlaluan' kalau sampai pengguna firefox sampai bisa tertipu oleh situs ini.

Jadi, saat pertama kali Vaksincom masuk ke situs www.holiday-picz.com langsung mendapatkan peringatan berwarna Merah dengan gambar icon polisi memegang rambu lalulintas 'dilarang masuk' (coba kurang jelas bagaimana pesan yang diberikan?) bahwa situs ini dilaporkan Berbahaya dan dipalsukan dan hanya dua tombol yang mudah di klik:
1. Get me out of here ! Yang kalau diklik akan membawa Anda keluar dari situs berbahaya tersebut.
2. Why was this site blocked ? Yang kalau diklik akan memberikan informasi lebih jauh mengenai web forgery dan phishing

Hanya saja kalau Anda tetap keukeuh dan ingin mengakses situs tersebut, Anda dapat mengklik kalimat kecil di pojok kanan 'Ignore this warning', kemudian Anda baru bisa mengakses situs tersebut. Itupun masih tetap dengan adanya pita berwarna merah berisi peringatan dari Firefox 'Reported Web Forgery !'.
Kemungkinan pengguna Firefox tetap bisa terjebak memasukkan Alamat email dan password adalah karena 'gatal' ingin mengklik dan memasukkan segala sesuatu tanpa membaca atau karena pengguna tersebut kurang mengerti Bahasa Inggris. (Tapi harusnya kan mengerti yah, kalau merah itu berarti bahaya, mana ada gambar polisi galak bawa rambu verboden kok masih diterabas. Kaya naik motor aja).

Menurut perkiraan Vaksincom, secara tidak langsung karena Yahoo Messenger secara default akan membuka setiap link menggunakan Internet Explorer sehingga menyebabkan tingginya korban dari web forgery ini. Celakanya, Vaksincom mendapatkan laporan bahwa TP Ltd ini sangat kreatif dan selalu memperbaharui situs forgery-nya dengan pesan yang makin hari makin canggih. Selain itu, bukan hanya Yahoo Messenger saja yang menjadi korbannya, tetapi juga MSN Messenger. Dalam artikel berikutnya, Vaksincom akan memberikan hasil pengetesan Lab menggunakan Account Yahoo messenger dan bagaimana mendeteksi Account Yahoo Anda sedang dipakai. Dan terakhir yang tidak kalah menarik, ada perusahaan game online internet yang populer di Indonesia dengan anggota 188.701 orang yang ternyata menggunakan jasa TP Ltd dalam menyebarkan iklan gamenya.

*Penulis, Alfons Tanudjaya, adalah peneliti antivirus di Vaksincom.
(Sumber: www.detikinet.com)

Ghoisul Malaikat


Mekkah menggelegak terbakar kebencian terhadap orang-orang Muslim karena kekalahan mereka di Perang Badar dan terbunuhnya sekian banyak pemimpin dan bangsawan mereka saat itu. Hati mereka membara dibakar keinginan untuk menuntut balas. Bahkan karenanya Quraisy melarang semua penduduk Mekah meratapi para korban di Badar dan tidak perlu terburu-buru menebus para tawanan, agar orang-orang Muslim tidak merasa di atas angin karena tahu kegundahan dan kesedihan hati mereka.

Hingga tibalah saatnya Perang Uhud. Di antara pahlawan perang yang bertempur tanpa mengenal rasa takut pada waktu itu adalah Hanzhalah bin Abu Amir. Nama lengkapnya Hanzhalah bin Abu ‘Amir bin Shaifi bin Malik bin Umayyah bin Dhabi’ah bin Zaid bin Uaf bin Amru bin Auf bin Malik al-Aus al-Anshory al-Ausy. Pada masa jahiliyah ayahnya dikenal sebagai seorang pendeta, namanya Amru.

Hanzhalah menikahi Jamilah binti Abdullah bin Ubay bin Salul, anak sahabat bapaknya. Mertuanya itu dikenal sebagai tokoh munafik, menyembunyikan kekafiran dan menampakkan keimanan. Dia berpura-pura membela Nabi saw dalam Perang Uhud; namun ketika rombongan pasukan muslim bergerak ke medan laga, ia menarik diri bersama orang-orangnya, kembali ke Madinah.

Sementara itu Madinah dalam keadaan siaga penuh. Kaum muslimin sudah mencium gelagat dan gerak-gerik rencana penyerangan oleh pasukan Abu Shufyan. Situasi Madinah sangat genting.Namun walau dalam situasi seperti itu, Hanzhalah dengan tenang hati dan penuh keyakinan akan melangsungkan pernikahannya. Sungguh tindakannya itu merupakan gambaran sosok yang senantiassa tenang menghadapi berbagai macam keadaan.
Hanzhalah menikahi Jamilah, sang kekasih, pada suatu malam yang paginya akan berlangsung peperangan di Uhud. Ia meminta izin kepada Nabi saw untuk bermalam bersama istrinya. Ia tidak tahu persis apakah itu pertemuan atau perpisahan. Nabi pun mengizinkannya bermalam bersama istri yang baru saja dinikahinya.

Indah…
Sungguh sebuah episode yang teramat indah untuk dilewatkan. Namun disaat sang pengantin asyik terbuai wanginya aroma asmara, seruan jihad berkumandang dan menghampiri gendang telinganya.
“Hayya ‘alal jihad… hayya ‘alal jihad…!!!”


Pemuda yang belum lama menikmati indahnya malam pertama itu tersentak. Jiwanya sontak terbakar karena ghirah. Suara itu terdengar sangat tajam menusuk telinganya dan terasa menghunjam dalam di dadanya. Suara itu seolah-olah irama surgawi yang lama dinanti. Hanzalah harus mengeluarkan keputusan dengan cepat. Bersama dengan hembusan angin fajar pertama, Hanzhalah pun segera melepaskan pelukan diri dari sang istri.

Dia berangkat diiringi deraian air mata kekasih yang dicintainya. Ia berangkat dengan kerinduan mengisi relung hatinya. Kerinduan saat-saat pertama yang sebelumnya sangat dinantikannya, saat mereka berdua terikat dalam jalinan suci. Namun semua itu berlalu bagaikan mimpi. Hanzalahpun akhirnya berangkat menuju medan laga untuk memenangkan cinta yang lebih besar atas segalanya. Bahkan untuk meraih kemenangan atas dirinya sendiri.

Berperang bersama Hamzah, Abu Dujanah, Zubayr, Muhajirin dan Anshar yang terus berperang dengan yel-yel, seolah tak ada lagi yang bisa menahan mereka. Bulu-bulu putih pakaian Ali, surban merah Abu Dujanah, surban kuning Zubayr, surban hijau Hubab, melambai-lambai bagaikan bendera kemenangan, memberi kekuatan bagi barisan di belakangnya.

Tubuh Hanzhalah yang perkasa serta merta langsung berada di atas punggung kuda. Sambil membenahi posisinya di punggung kuda, tali kekang ditarik dan kuda melesat secepat kilat menuju barisan perang yang tengah bekecamuk. Tangannya yang kekar memainkan pedang dengan gerakan menebas dan menghentak, menimbulkan efek bak hempasan angin puting beliung.

Musuh datang bergulung. Merimbas-rimbas. Tak gentar, ia justru merangsek ke depan. Menyibak. Menerjang kecamuk perang. Nafasnya tersengal. Torehan luka di badan sudah tak terbilang. Tujuan utama ingin berhadapan dengan komandan pasukan lawan. Serang! Musuhpun bergelimpangan.

Sementara itu, dari kejauhan Abu Sufyan melihat lelaki yang gesit itu. Dia
ingin sekali mendekat dan membunuhnya, tetapi nyalinya belum juga cukup
untuk membalaskan dendam kepada pembunuh anaknya di perang Badar itu. Situasi berbalik, kali ini giliran Hanzhalah mendekati Abu Sufyan ketika teman-temannya justru melarikan diri ketakutan. Abu Sufyan terpaksa melayaninya dalam duel satu lawan satu. Abu Sufyan terjatuh dari kudanya. Wajahnya pucat, ketakutan.
Pedang Hanzhalah yang berkilauan siap merobek lehernya. Dalam hitungan detik, nyawanya akan melayang. Tapi, dalam suasana genting itu, Abu Sufyan berteriak minta tolong, “Hai orang-orang Quraisy, tolong aku.”

Namun, untung tak dapat diraih, malang tak dapat ditolak. Syadad bin Al-Aswad yang memang sudah disiagakan untuk menghabisi Hanzhalah, behasil menelikung gerakan hanzhalah dan menebas tengkuknya dari belakang. Tubuh yang gagah dan tegap itu jatuh berdebum ke tanah, boom!!! Para sahabat yang berada di sekitar dirinya mencoba untuk memberi pertolongan, namun langkah mereka terhenti.

Tak lama kecamuk perang surut. Sepi memagut. Mendekap perih di banyak potongan tubuh yang tercerabut. Ia syahid di medan Uhud. Di sebuah gundukan tanah yang tampak masih basah, jasadnya terbujur. Semburat cahaya terang dari langit membungkus jenazah Hanzhalah dan mengangkatnya ke angkasa setinggi rata-rata air mata memandang. Juga tejadi hujan lokal dan tubuhnya terbolak-balik seperti ada sesuatu yang hendak diratakan oleh air ke sekujur tubuh Hanzhalah. Bayang-bayang putih juga berkelebat mengiringi tetesan air hujan. Hujan mereda, cahaya terang padam diiringi kepergian bayang-bayang putih ke langit dan tubuh Hanzhalah kembali terjatuh dengan perlahan.
Subhanallah! Padahal sedari tadi hujan tak pernah turun mengguyur, setetes-pun. Para sahabat yang menyaksikan tak urung heran. Para sahabat kemudian membawa jenazah yang basah kuyup itu ke hadapan Rasulullah saw dan menceritakan tentang peristiwa yang mereka saksikan. Rasulullah meminta agar seseorang segera memanggil istri Hanzhalah.
Begitu wanita yang dimaksud tiba di hadapan Rasul, beliau menceritakan begini dan begini tentang Hanzhalah dan bertanya: “Apa yang telah dilakukan Hanzhalah sebelum kepergiannya ke medan perang?”

Wanita itu tertunduk. Rona pipinya memerah, dengan senyum tipis ia berkata: “Hanzhalah pergi dalam keadaan junub dan belum sempat mandi ya Rasulullah!”
Rasulullah kemudian berkata kepada yang hadir. “Ketahuilah oleh kalian. Bahwasannya jenazah Hanzhalah telah dimandikan oleh para malaikat. Bayang-bayang putih itu adalah istri-istrinya dari kalangan bidadari yang datang menjemputnya.”
Dengan malu-malu mereka (para bidadari) berkata; “Wahai Hanzhalah, wahai suami kami. Lama kami telah menunggu pertemuan ini. Mari kita keperaduan.”

“Hai orang-orang yang beriman, sukakah kamu Aku tunjukkan suatu perniagaan yang dapat menyelamatkan kamu dari azab yang pedih?. (yaitu) kamu beriman kepada Allah dan Rasul-Nya dan berjihad di jalan Allah dengan harta dan jiwamu. Itulah yang lebih baik bagi kamu jika kamu mengetahuinya, niscaya Allah mengampuni dosa-dosamu dan memasukkan kamu ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai, dan (memasukkan kamu) ke tempat tinggal yang baik di dalam surga ‘Adn. Itulah keberuntungan yang besar.” (QS 61:10-12).
(Sumber: www.dakwatuna.com)

2/26/2009

Hati-hati Upload Foto/Konten di Facebook for everyone

dapet dari blog dan milis tetangga,
sekedar informasi.. tapi mudah2n bermanfaat dan membuat kita semakin berhati2


Anda punya account di Facebook? Anda pernah upload gambar di Facebook? Jika anda menjawab "Ya" untuk kedua pertanyaan di atas maka PENTING untuk membaca post saya berikut ini.

Percaya atau tidak, saat anda membuat akun (account) di Facebook, maka anda telah berjanji dan menandatangani kontrak (secara digital) untuk setuju dengan apa yang
dituliskan di dalam perjanjian dengan Facebook. Siapa dari pembaca yang pernah baca bagian yang panjang dan kadang menyesatkan ini? Ayo angkat tangan :) Kalau tidak angkat tangan silahkan diteruskan.

Ada bagian dari Term of Use ini yang saya ingin bedah untuk anda, karena hal ini menyangkut hak anda terhadap foto-foto MILIK ANDA yang diupload ke Facebook



When you post User
Content to the Site, you authorize and direct us to make such copies thereof as we deem necessary in order to facilitate the posting and storage of the User Content on the Site. By posting User Content to any part of the Site, you automatically grant, and you represent and warrant that you have the right to grant, to the Company an
irrevocable, perpetual, non-exclusive, transferable, fully paid, worldwide license (with the right to sublicense) to use, copy, publicly perform, publicly display, reformat, translate, excerpt (in whole or in part) and distribute such User Content for any purpose, commercial, advertising, or otherwise, on or in connection with the Site or the promotion thereof, to prepare derivative works of, or incorporate into
other works, such User Content, and to grant and authorize sublicenses of the foregoing. You may remove your User Content from the Site at any time. If you choose to remove your User Content, the license granted above will automatically expire, however you acknowledge that the Company may retain archived copies of your User Content. Facebook does not assert any ownership over your User Content; rather, as between us and you, subject to the rights granted to us in these Terms, you retain
full ownership of all of your User Content and any intellectual property rights or other proprietary rights associated with your User Content.

Terjemahan kasarnya sebagai berikut:

Saat anda
upload gambar-gambar ke Facebook. Maka anda secara otomatis memberikan hak yang SANGAT PENUH, TANPA BISA DIBANTAH, TIDAK BISA DITARIK ULUR, ANDA TIDAK MUNGKIN MENANG, TERSERAH FACEBOOK MAU BERBUAT APA SAJA, BAIK SEBAGIAN MAUPUN SECARA KESELURUHAN, DIMANAPUN DI SELURUH DUNIA, UNTUK APA SAJA, DEMI KEPENTINGAN APA SAJA, MAU DIJADIKAN APA SAJA TERSERAH FACEBOOK, TANPA BERHUTANG TERHADAP ANDA, BAIK KOMERSIAL, ADVERTISING KEPENTINGAN FACEBOOK terhadap gambar-gambar tersebut. Jika anda memutuskan untuk menghapus gambar-gambar anda di akun Facebook tersebut
namun bukan berarti Facebook tidak boleh menyimpan copy. Anda memperbolehkan Facebook memakai copy tersebut. Nah lho!

Apakah anda siap memberikan foto-foto anda untuk digunakan demi tujuan apa saja oleh Facebook?

Silahkan dipikirkan lagi sebelum terlambat. Ada tanggapan?
Mulai sekarang harus sering baca Terms of Agreement

2/25/2009

Hati-Hati Facebook

Jangan terlalu lengkap memasang profil diri dan foto di Facebook! Jangan terlalu gampang berteman di Facebook! Waduh, seruan tersebut tentunya tidak terlalu populer, atau cenderung diabaikan, bagi para Facebooker sejati. Ya memang, karena dengan bergesernya konsep dan ide sebuah pertemanan, maka tak apalah pada kenyataannya kita hanya punya segelintir teman di dunia nyata sepanjang punya berjibun (ratusan, ribuan) teman di situs jejaring sosial.

Seolah-olah dengan demikian keeksisan Anda adalah seberapa banyak teman yang dimiliki. Padahal dengan semakin banyak teman, yang kadang hanya teman sekedar kenal atau bahkan tak ingat lagi siapa dia atau bertemu dimana, maka semakin rentan terekspos data diri kita ke pihak-pihak di luar kontrol kita.

Walhasil, dengan demikian Anda akan semakin mudah menjadi korban \'impersonation\'.

Kasus

Tulisan ini sengaja saya* buat dan saya* titipkan ke detikINET, karena ada satu kasus yang langsung menimpa salah satu mahasiswi saya* di sebuah perguruan tinggi swasta tempat saya mengajar. Si mahasiswi tersebut belum lama berselang mengadukan kisahnya kepada saya bahwa hampir tiap saat dirinya melalui ponsel dihubungi orang yang tidak dikenal, bahkan di tengah malam sekalipun.


Setelah saya gali informasi lebih lanjut, ternyata saya temukan bahwa data dirinya di Facebook, entah oleh siapa, di-copy dan dijadikan sebuah blog di http://www.facebook.com/l.php?u=http://Blogspot.com. Blog tersebut seolah-olah dikelola langsung oleh si mahasiswi tersebut. Inilah yang disebut dengan kasus \'impersonation\'

Bahkan si pelaku (impersonator), memindahkan sebagian foto-foto si mahasiswi tadi dari Facebook ke sebuah situs penyimpanan foto gratisan, imageshack.us. Isi blog tersebut, cenderung berupa pencemaran nama baik dan melecehkan martabatnyat sebagai wanita.

Celakanya lagi, di blog tersebut dicantumkan pula nomor ponsel yang sehari-hari digunakan oleh mahasiswi tersebut. Maka, hampir tiap saat dia harus menjelaskan bahwa dirinya bukanlah seperti apa yang tertulis di blog pada setiap penelpon yang masuk.

Penyelesaian

Kasus ini agak rumit, karena tempat si impersonator meletakkan data-data dan foto-fotonya berada di luar ranah Indonesia. Tetapi upaya tetap harus dilakukan. Di http://www.facebook.com/l.php?u=http://blogspot.com atau http://www.facebook.com/l.php?u=http://blogger.com%2C ada fasilitas untuk melakukan \'flag blog\', dengan pilihan \'impersonation\' . Kita harus meng-attached hasil scan KTP atau SIM yang dapat membuktikan bahwa kita adalah korban dari pelaku impersonation.
Setelah kita men-submit, maka kita tinggal menunggu keputusan dari pengelola layanan blog tersebut untuk mencabut atau menghapus alamat blog yang menjadi keberatan kita.

Pun setali tiga uang dengan foto-foto yang terlanjur tersimpan di imageshack. Ada fitur untuk melaporkan dan meminta penghapusan foto-foto yang kita anggap materi berhak cipta, mengandung unsur pornografi ataupun kekerasan. Asumsinya, foto yang diambil dari akun Facebook kita tanpa seijin kita, adalah foto yang melanggar hak cipta.
Pencegahan

Agar kasus tersebut tidak terulang kepada siapapun, maka ada baiknya langkah-langkah pencegahan berikut ini bisa dijalankan ketika di dunia Facebook:
1. Jangan terlalu lengkap memasang profil atau data diri di Facebook. Tentunya semakin lengkap profil/data diri terpasang, semakin mudah mendapatkan teman. Tetapi di sisi lain, semakin beresiko pula data diri kita disalah-gunakan (abused)
2. Jangan memasang foto-foto diri Anda yang sekiranya Anda sendiri tidak akan merasa nyaman apabila foto tersebut tersebarluaskan secara bebas. Ingatlah, walau foto tersebut \"hanya\" diposting di akun Facebook Anda, sebenarnya itu sama saja dengan menyebarlukaskan foto tersebut ke publik. Sekali terposting dan tersebar, maka sangat sulit (dan nyaris mustahil) Anda bisa mencabut foto Anda dari Internet. Maka, selektiflah dalam berpose dan memposting foto Anda.
3. Jangan sembarangan \'add friend\' atau melakukan approval atas permintaan seseorang untuk menjadi teman Anda. Cara memilah dan memilihnya mudah, yaitu lihat saja berapa jumlah \"mutual friends\" antara Anda dengan seseorang tersebut. Semakin sedikit \"mutual friends\"-nya, berarti semakin sedikit teman-teman Anda yang kenal dengan dirinya, yang berarti semakin beresiko tinggi. Pastikan Anda hanya menerima \"pertemanan\" yang \"mutual friends\"-nya cukup banyak.
4. Jangan sembarangan menerima tag photo. Bolehlah kita \"banci tagging\", tetapi berupayalah lebih selektif. Artinya, sekali Anda terjun ke Facebook, rajin-rajinlah memeriksa \"keadaan sekeliling\". Karena kita kadang menemukan foto diri kita yang di-upload dan di-tag oleh orang lain, padahal kita tidak suka foto tersebut disebarluaskan. Segera saja kita \"untag\" diri kita dari foto tersebut dan kalau perlu minta teman kita yang melakukan upload foto tersebut untuk mencabutnya
5. Jangan tunda-tunda, ketika Anda menemukan data atau profil Anda digunakan oleh pihak lain untuk hal-hal di luar kontrol Anda, segeralah bertindak. Membiarkannya, justru akan membuatnya makin berlarut dan berdampak destruktif, setidaknya untuk kenyamanan diri sendiri. Laporkan langsung ke pengelola layanan tempat kejadian \'impersonation\', untuk segera mencabut informasi aspal (asli tapi palsu) tersebut. Atau, mintalah bantuan pada orang atau pihak yang sekiranya bisa atau paham bagaimana mengatasi hal di atas.


*) Penulis, Donny B.U., adalah penggiat kampanye \"Be Wise While Online\" dalam program Internet Sehat - ICT Watch.


2/24/2009

Persembahan untuk Surga

lbnul Jauzi rahimahullah, menuliskan sebuah kisah dalam kitab Shifaatu Ash Shafwah, tentang seorang shalih bernama Abu Qudamah Asy Syaami. la, pemuda yang sangat mencintai jihad di jalan Allah ~. Tidak satu kalipun ia mendengar sebuah peperangan yang terjadi antara kaum Muslimin dengan orang¬orang kafir yang memerangi mereka, kecuali ia bersegera mempersiapkan diri dan berangkat bersama pasukan Islam. Suatu ketika, ia duduk di Al Haram Al Madani. Seseorang bertanya padanya, "Wahai Abu Qudamah, engkau orang yang sangat mencintai jihad di jalan Allah ... Kisahkan kepada kami peristiwa yang paling menakjubkan yang pernah engkau lihat selarna berjihad .. "
Abu Qudamah pun bercerita ...
Perhatikan baik-baik, rahasia demi rahasia di balik sosok orang-orang shalih yang mendambakan surga seperti Abu Qudamah ..
"Suatu hari aku keluar bersama kaum Muslimin untuk memerangi orang-orang yang memerangi kaum Muslimin, dekat dengan sejumlah perbatasan medan perang. Dalam perjalanan, aku melewati kota Riqqah -sebuah kota di Irak dekat dengan sungai Eufrat-, dan di kota itu aku membeli seekor unta untuk membantu membawa peralatan berperang. Aku sempat memberi nasihat kepada masyarakat di kota itu melalui sejumlah masjid dan mengajak mereka untuk berjihad dan berinfaq di jalanAllah ~ Hingga ketika tiba waktu malam, aku menyewa sebuah rumah untuk menginap. Tapi di tengah malam, seseorang mengetuk pintu. Aku membuka pintu dan kudapati seorang perempuan yang tertutup rapi dengan hijabnya. "Apa yang kamu inginkan?" tanyaku.
Ia mengatakan: "Engkau Abu Qudamah?" Aku menjawab: "Ya ... "
Ia mengatakan lagi: ''Engkau yang hari ini mengumpulkan dana untuk jihad di perbatasan?"
Aku menjawab: "Ya ... "
Mendengar jawabanku, perempuan itu lalu mengajukan kulit kering, dan potongan kain perca, lalu pergi sambil menangis. Aku perhatikan kulit kering itu temyata di dalamnya tertulis kalimat
"Engkau menyeru kami untuk berjihad, tapi kami tidak mampu melakukannya. Aku potong apa yang aku miliki yaitu dua jalinan rambut yang aku berikan kepadamu untuk mengikat bagian kudamu. Semoga Allah bisa melihat potongan rambutku di jalan Allah, lalu mengampuni aku ... "
Aku sangat terkejut dengan keinginan kuat perempuan itu dan apa yang ia berikan. Bagaimana kerinduannya begitu besar untuk diampuni Allah ~ dan masuk ke dalam surga ..
Pagi hari keesokan harinya, aku berangkat bersama para sahabatnya dari Riqqah. Dan ketika mereka sampai di benteng Maslamah bin Abdul Malik, seorang pengendara kuda berteriak di belakang kami dan mengatakan, "Ya Abu Qudamah .. ya Abu Qudamah ... berhentilah sebentar saja .. " Aku pun berhenti dan meminta kepada pasukan yang lain lebih dahulu berjalan, sementara aku menunggu pengendara kuda yang memanggilku. Setelah mendekat orang itu mengatakan, "Alhamdulillah .. Yang memberi kesempatan padaku untuk bisa menemuimu."
Aku bertanya, "Apa yang kau inginkan?" Ia menjawab, "Aku ingin berjihad bersamamu . "

Aku mengatakan, "Bukalah tutup mukamu,jika usiamu sudah dewasa dan pantas untuk berperang, aku akan menerimamu. Tapi bila engkau masih kecil tidak layak berjihad, aku akan menolakmu."
Orang itupun membuka tutup mukanya. Temyata wajahnya bak rembulan. Ia pemuda berusia sekitar 17 tahun.
Aku katakan padanya, "Anakku, engkau mempunyai orang tua?"
Ia menjawab, "Ayahku terbunuh oleh orang-orang yang memusuhi kaum Muslimin, dan sekarang akulah yang berperang melawan orang-orang yang membunuh ayahku." "Apakah engkau mempunyai ibu?" tanyaku.
Ia menjawab, "Ya".
"Pulanglah kepada ibumu, berbuat baiklah kepadanya, karena sesungguhnya surga terletak di bawah telapak kakinya ... " ucapku.
Pemuda itu menjawab, "Apakah engkau tidak tahu ibuku?" Aku menggelengkan kepala. Pemuda itu berkata lagi, "Ibuku
adalah pemilik "barang titipan ... " "Titipan apa?" tanyaku.
"Ia pemilik ikatan ... " jawabnya. "Ikatan apa?" tanyaku lagi.
Ia mengatakan, "Subhanallah, cepat sekali engkau lupa. Tidak¬kah engkau ingat seorang perempuan yang mendatangimu tadi malam dan memberimu ikatan tali?? Dia adalah ibuku. Dia yang memintaku keluar untuk berjihad. Dan ibuku telah bersumpah kepadaku agar aku tidak kembali lagi kepadanya. Ibuku menga¬takan, "Anakku, jika engkau bertemu dengan orang -orang kafir yang memusuhi kaum Muslimin jangan engkau berpaling punggung dari mereka. Berikan jiwamu untuk Allah, mintalah kepada Allah untuk berada di sisi Nya, bertemu dengan ayahmu dan kakakmu di surga. Jika engkau diberi rizki masuk surga dengan mati syahid, pintalah syafaat kepada Allah untuk aku agar aku bisa masuk surga bersamamu ... " Ibuku mendekapku di dadanya. Ia mengangkat kepalanya ke langit dan berkata, "Ya Rabb .. ya Tuhanku ... ini anakku .. penyejuk jiwaku, buah kasih sayangku, aku serahkan kepadamu .. dekatkanlah ia kepada ayahnya ... "
"Wahai Abu Qudamah, aku mohon agar engkau tidak menghalangiku dari jihad di jalan Allah. InsyaAllah, aku adalah asy syahid ibnu syahiid (mati di jalan Allah sebagai anak dari
ayah yang telah mati dijalanAllah). Aku hafal seluruh AlQur'an. Aku mahir memanah dan menombak. Jangan mengecilkan aku karena usiaku yang masih muda ... "
Abu Qudamah lalu mengizinkan anak itu untuk turut bersamanya ke medan jihad. Dan benar saja, di sepanjang per¬jalanan, pemuda itulah orang yang paling gesit geraknya. Ia or¬ang yang paling cepat memacu kudanya. Jika turun dari kuda, dialah orang yang paling cepat berjalan. Hampir dalam setiap keadaannya, ia selalu berdzikir kepada Allah ~ ....
Merekapun tiba di medan peperangan. Kecamuknya sungguh luar biasa. Anak panah dilepaskan dari busurnya, pedang diangkat terhunus, bebatuan terpecah, kaki dan tangan melesat cepat. Mereka terlibat dalam gelombang peperangan ...
Hingga peperangan mulai mereda, ketika itulah Abu Qudamah melihat jasad pemuda itu terkapar di atas tanah. Sebilah tombak telah menembus tubuhya. Sejumlah anak panah merobek kulitnya. Tubuhnya terluka parah. Bahkan ada bagian tubuhnya yang terputus dan tulangnya patah.
Abu Qudamah mengatakan, "Aku mendekati pemuda itu. Aku hadapkan wajahku persis di mukanya. Aku katakan, aku Abu Qudamah .. Aku Abu Qudamah .. Pemuda itu tersenyum dan me¬ngatakan, "Alhamdulillah yang menjadikanku masih hidup dan bisa menyampaikan wasiat kepadamu. Dengarkanlah wasiatku .. "

Abu Qudamah mengatakan, "Aku menangis, demi Allah aku melihat wajahnya sangat rupawan, dan dia sangat mengasihi ibunya. Aku mengambil ujung bajuku untuk menghapus darah yang membasahi sebagian mukanya ... " Tapi pemuda itu menga¬takan, "Kenapa engkau hapus darah di mukaku dengan pakaian¬mu? Usaplah darahku dengan pakaianku, bukan pakaianmu.
Abu Qudarnah mengatakan, "Aku menangis, demiAllah .. aku tak bisa memberi jawaban apapun ... "
Pemuda itu lalu mengatakan, "Paman, aku bersumpah padamu jika aku mati agar engkau membawa jasadku ke Riqqah. Berikan kabar gembira pada ibuku bahwa Allah telah menerima hadiah yang ia berikan untuk - Nya. Sungguh putranya meninggal di jalan Allah dalam posisi menghadap musuh, bukan membelakangi musuh. Dan sungguh jika Allah memasukkan aku dalarn barisan para syuhada, akan aku sampaikan salamnya kepada ayahku dan dua pamanku yang lain, yang berada di surga ..
"Paman .. aku takut bila ibuku tak percaya dengan perkataanku.
Maka, bawalah potongan pakaianku yang penuh darah ini. Sungguh jika engkau membawanya, itu akan membuat ibuku percaya apa yang engkau katakan. Dan insya Allah, janji tempatnya adalah surga. Paman, jika engkau datang ke rumah kami, engkau akan mendapati seorang adik perempuan kecil yang usianya masih sembilan tahun. Ia adalah adikku yang sangat merindukanku. Kepulanganku selalu membuatnya ceria dan gembira. Kepergianku pasti membuatnya sedih dan menangis. Ia dahulu sangat terkejut dengan kematian ayahku satu tahun lalu, dan juga ia pasti akan terkejut dengan kematianku hari ini. Saat aku pergi dari rumah untuk berjihad, ia sempat mengatakan, "Kakak jangan lambat-lambat bila sudah waktunya pulang ke rumah ... "
"Paman ... jika engkau bertemu dengannya, tenangkanlah ia dengan nasihat darimu. Paman ... apa yang pemah kumirnpikan menjadi kenyataan. Demi Allah aku melihat bidadari saat ini di atas kepalaku .. aku mencium harum wanginya .... " Setelah itu nafasnya terhenti .. pemuda itu wafat. ..
Abu Qudamah mengatakan, "Saat kami menguburkannya, tak ada misi yang paling penting dan mulia aku lakukan kecuali aku kem¬bali ke Riqqah dan mengabarkan pesan-pesannya untuk sang ibu ...
Sang ibu yang shalihah dalam kisah ini, telah memberikan apa yang ia mampu di jalan Allah agar ia bisa masuk surga yang benar¬benar ia rindukan. Ia bahkan memberikan jiwa anaknya kepada Allah ~, sengaja melupakan daya tarik dan masa muda sang anak. Begitulah. Orang-orang yang merindukan surga, begitu meninggikan surga di hati dan pikiran mereka. Mereka tidak rela bila surga bisa dibeli dengan harga murah. Mereka hanya berpikir bahwa surga hrus diperoleh dengan jiwa mereka.
Apa yang kita persembahkan untuk memperoleh surga?


2/02/2009

Hukum Merayakan Valentine Day

Oleh: Lajnah Daimah (Dewan Fatwa Saudi Arabia)

Pertanyaan:
Sebagian orang merayakan Yaum Al-Hubb (Hari Kasih Sayang) pada tanggal 14 Februari [bulan kedua pada kalender Gregorian kristen / Masehi] setiap tahun, diantaranya dengan saling-menghadiahi bunga mawar merah. Mereka juga berdandan dengan pakaian merah (merah jambu,red), dan memberi ucapan selamat satu sama lain (berkaitan dengan hari tsb).

Beberapa toko-toko gula-gula pun memproduksi manisan khusus - berwarna merah- dan yang menggambarkan simbol hati/jantung ketika itu (simbol love/cinta, red). Toko-tokopun tersebut mengiklankan yang barang-barang mereka secara khusus dikaitkan dengan hari ini. Bagaimana pandangan syariah Islam mengenai hal berikut:

1. Merayakan hari valentine ini?

2. Melakukan transaksi pembelian pada hari valentine ini?

3. Transaksi penjualan – sementara pemilik toko tidak merayakannya – dalam berbagai hal yang dapat digunakan sebagai hadiah bagi yang sedang merayakan?

Semoga Allah memberi Anda penghargaan dengan seluruh kebaikan!

Jawaban:

Bukti yang jelas terang dari Al Qur’an dan Sunnah - dan ini adalah yang disepakati oleh konsensus ( Ijma’) dari ummah generasi awal muslim - menunjukkan bahwa ada hanya dua macam Ied (hari Raya) dalam Islam: ‘ Ied Al-Fitr (setelah puasa Ramadhan) dan ‘ Ied Al-Adha (setelah hari ‘ Arafah untuk berziarah).

Maka seluruh Ied yang lainnya - apakah itu adalah buatan seseorang, kelompok, peristiwa atau even lain – yang diperkenalkan sebagai hari Raya / ‘Ied, tidaklah diperkenankan bagi muslimin untuk mengambil bagian didalamnya, termasuk mengadakan acara yang menunjukkan sukarianya pada even tersebut, atau membantu didalamnya – apapun bentuknya – sebab hal ini telah melampaui batas-batas syari’ah Allah:

وَتِلْكَ حُدُودُاللَّهِ وَمَن يَتَعَدَّ حُدُودَ اللَّهِ فَقَدْ ظَلَمَ نَفْسَهُ

Itulah hukum-hukum Allah dan barangsiapa yang melanggar hukum-hukum Allah, maka sesungguhnya dia telah berbuat zalim terhadap dirinya sendiri. [ Surah At-Thalaq ayat 1]


Jika kita menambah-nambah Ied yang telah ditetapkan, sementara faktanya bahwa hari raya ini merupakan hari raya orang kafir, maka yang demikian termasuk berdosa. Disebabkan perayaan Ied tersebut meniru-niru (tasyabbuh) dengan perilaku orang-orang kafir dan merupakan jenis Muwaalaat (Loyalitas) kepada mereka. Dan Allah telah melarang untuk meniru-niru perilaku orang kafir tersebut dan termasuk memiliki kecintaan, kesetiaan kepada mereka, yang termaktub dalam kitab Dzat yang Maha Perkasa (Al Qur’an). Ini juga ketetapan dari Nabi (Shalallaahu ` Alaihi wa sallam) bahwa beliau bersabda: “Barangsiapa meniru suatu kaum, maka dia termasuk dari kaum tersebut”.

Ied al-Hubb (perayaan Valentine’s Day) datangnya dari kalangan apa yang telah disebutkan, termasuk salah satu hari besar / hari libur dari kaum paganis Kristen. Karenanya, diharamkan untuk siapapun dari kalangan muslimin, yang dia mengaku beriman kepada Allah dan Hari Akhir, untuk mengambil bagian di dalamnya, termasuk memberi ucapan selamat (kepada seseorang pada saat itu). Sebaliknya, adalah wajib untuknya menjauhi dari perayaan tersebut - sebagai bentuk ketaatan pada Allah dan Rasul-Nya, dan menjaga jarak dirinya dari kemarahan Allaah dan hukumanNya.

Lebih-lebih lagi, hal itu terlarang untuk seorang muslim untuk membantu atau menolong dalam perayaan ini, atau perayaan apapun juga yang termasuk terlarang, baik berupa makanan atau minuman, jual atau beli, produksi, ucapan terima kasih, surat-menyurat, pengumuman, dan lain lain. Semua hal ini dikaitkan sebagai bentuk tolong-menolong dalam dosa serta pelanggaran, juga sebagai bentuk pengingkaran atas Allah dan Rasulullah. Allaah, Dzat yang Maha Agung dan Maha Tinggi, berfirman:

وَتَعَاوَنُواْ عَلَى الْبرِّ وَالتَّقْوَى وَلاَ تَعَاوَنُواْ عَلَى الإِثْمِ وَالْعُدْوَانِ وَاتَّقُواْ اللّهَ إِنَّ اللّهَ شَدِيدُ الْعِقَابِ

Dan tolong-menolonglah kamu dalam (mengerjakan) kebajikan dan taqwa, dan jangan tolong-menolong dalam berbuat dosa dan pelanggaran. Dan bertaqwalah kamu kepada Allah, sesungguhnya Allah amat berat siksa-Nya. [Surah al-Maa.idah, Ayat 2]

Demikian juga, termasuk kewajiban bagi tiap-tiap muslim untuk memegang teguh atas Al Qur’an dan Sunnah dalam seluruh kondisi - terutama saat terjadi rayuan dan godaan kejelekan. Maka semoga dia memahami dan sadar dari akibat turutnya dia dalam barisan sesat tersebut yang Allah murka padanya (Yahudi) dan atas mereka yang tersesat (Kristen), serta orang-orang yang mengikuti hawa nafsu diantara mereka, yang tidak punya rasa takut - maupun harapan dan pahala - dari Allah, dan atas siapa-siapa yang memberi perhatian sama sekali atas Islam.

Maka hal ini sangat penting bagi muslim untuk bersegera kembali ke jalan Allah, yang Maha Tinggi, mengharap dan memohon Hidayah Nya (Bimbingan) dan Tsabbat (Keteguhan) atas jalanNya. Dan sungguh, tidak ada pemberi petunjuk kecuali Allaah, dan tak seorangpun yang dapat menganugrahkan keteguhan kecuali dariNya.

Dan kepada Allaah lah segala kesuksesan dan semgoa Allaah memberikan shalawat dan salam atas Nabi kita ( Shalallaahu ` Alaihi wa sallam) beserta keluarganya dan rekannya.

Lembaga tetap pengkajian ilmiah dan riset fatwa

Ketua: Syaikh ‘ Abdul ‘ Aziz Al Asy-Syaikh;
Wakil Ketua: Syaikh Saalih ibn Fauzaan;
Anggota: Syaikh ‘ Abdullaah ibn Ghudayyaan;
Anggota: Syaikh Bakar Ibn ‘ Abdullaah Abu Zaid

(Fataawa al-Lajnah ad-Daaimah lil-Buhuts al-’Ilmiyyah Wal-Iftaa.- Fatwa Nomor 21203. Lembaga tetap pengkajian ilmiah dan riset fatwa Saudi Arabia)


1/25/2009

Nata De Coco



Nata de coco merupakan hasil fermentasi air kelapa dengan bantuan mikroba Acetobacter xylinum, yang berbentuk padat, berwarna putih, transparan, berasa manis clan bertekstur kenyal. Selain banyak diminati karena rasanya yang enak dan kaya serat, pembuatan nata de coco pun tidak sulit dan biaya yang dibutuhkan tidak banyak sehingga dapat sebagai alternatif usaha yang dapat memberikan keuntungan.

Persiapan
1. Saring air kelapa dengan saringan plastik/tapis agar bersih dari kotoran lain
2. Siapkan cetakan/loyang/ toples besar dalam keadaan kering dan sterilkan dengan cara memanaskan loyang dengan jarak kurang lebih 15-20 cm di atas api hingga 2-3 kali ulangan dan setelah selesai letakkan dalam keadaaan telungkup.
3. Siapkan tutup loyang/ cetakan yaitu kertas koran yang disterilkan di atas api dengan cara yang sama seperti mensterilkan di atas. Siapkan tali karet sesuai ukuran lingkaran loyang/cetakan.


Proses Pengolahan
1. Rebus air kelapa di atas kompor
2. Buang busa yang keluar dari rebusan air kelapa dengan saringan tapis sampai bersih
3. Setelah air kelapa mulai mendidih kurang lebih 90oC masukkan urea 0,5% dan cuka (asam asetat) 1% serta gula (7,5%) tunggu sampai mendidih (1000 C) selama kurang lebih 5 menit.
4. Setelah hangat-hangat kuku tambahkan starter /bibit sebanyak 10% kemudian diaduk rata
5. Tuangkan ke dalam loyang/cetakan yang sudah disediakan dengan ketebalan 1,5 cm (1,2 liter), kemudian tutup dengan koran dan ikat dengan tali karet.
6. Letakkan di tampat yang aman / tidak boleh tergoyang dan biarkan satu malam atau sampai benar-benar dingin
7. Setelah kurang lebih kurang lebih 10 hari, air kelapa telah berubah menjadi nata de coco dan siap dipanen (diangkat dari loyang/cetakan) tebal kira 2 1,5 cm.
8. Buang lapisan kulit yang berada di bagian bawah nata de coco, selanjutnya dipotong kecil-kecil berbentuk kubus.
9. Potongan nata tersebut dicuci beberapa kali dan direndam dalam air selama 1- 2 malam, guna menghilangkan bau asam. Air rendaman diganti setiap hari.
10. Pada hari ketiga nata direbus dalam air bersih sampai mendidih dan tiriskan.
11. Buat rebusan air gula dan pandan di dalam panci yang manisnya sesuai selera masing-masing. Masukkan nata yang telah ditiriskan dan tutup, biarkan kurang lebih 1 jam supaya manisnya meresap ke dalam nata. Selanjutnya nata siap dikonsumsi

Cara Perbanyakan starter/bibit yang dilakukan sendiri
1. Tuangkan air kelapa + ure + biang cuka yang sudah mendidih ke dalam botol sirup sebanyak 2/3 bagian, lalu tutup dengan kertas koran dan ikat dengan gelang karet.
2. Setelah dingin tambahkan starter yang sudah jadi / bibit yang dibeli dari balai-penelitian Bioteknologi sebanyak 20-30 ml.
3. Biarkan selama 7-10 hari, maka starter/bibit sudah siap dipakai untuk pembuatan nata de coco selanjutnya.
4. Untuk pembuatan bibit selanjutnya adalah 2/3 botol air kelapa ditambahkan 1/3 botol bibit sendiri.
Pembuatan starter/bibit dari Ampas Nanas
Apabila bakteri Acetobacter cylinum sulit diperoleh, maka bakteri tersebut diperoleh dari ampas nanas dengan cara sebagai berikut :
1. Buah nanas matang, dikupas dan dicuci bersih. Kemudian dibelah dan dipotong-potong kecil-kecil. Potongan ini dihancurkan dengan alat penghancur.
2. Hancuran nenas diperas sampai sari buahnya habis, ampasnya dicampur dengan air dan gula pasir dengan perbandingan 6:3:1. Campuran ini diaduk merata dan dimasukkan ke dalam botol jar, ditutup dengan kertas dan diperam aelama 2-3 minggu (sampai terbentuk lapisan putih di atasnya).
3. Larutan yang diperoleh selanjutnya digunakan sebagai bibit/starter dalam pembuatan nata de coco.


1/18/2009

Tidak Ada Harapan pada Obama

Pelantikan Obama tinggal menunggu hari saja, 20 Januari 2009. Apakah kita sebagai seorang Muslim perlu berharap pada Presiden Amerika ke 44 ini?.

Tidak banyak yang tahu, bahkan di AS sendiri, Obama sebetulnya pernah di duduk di Subkomisi Asia Timur dan Pasific di komisi Hubungan Internasional Senat, sub komisi yang banyak mengkover isu-isu Indonesia. Namun, sedikit pun ia tidak pernah menyinggung Indonesia. Obama tidak pernah menggunakan keanggotaannya di Subkomisi tersebut untuk mengangkat isu-isu penduduk Muslim terbesar di dunia ini karena isu Indonesia adalah isu yang tidak strategis. Selain itu, dan ini yang paling jelas, siapa pun yang berniat menjadi Presiden AS, ia harus taat pada Israel dan Lobi Yahudi di AS (Al-Mujtama’).

Dalam sebuah acara yang disponsori oleh Kedutaan Besar Israel di Washington untuk menghormati hari jadi negara Israel yang ke-60. Barack Obama mengatakan“Saya berjanji kepada Anda bahwa saya akan melakukan apapun yang saya bisa dalam kapasitas apapun untuk tidak hanya menjamin kemanan Israel tapi juga menjamin bahwa rakyat Israel bisa maju dan makmur dan mewujudkan banyak mimpi yang dibuat 60 tahun lalu,” kata Obama dalam sebuah acara yang disponsori oleh Kedutaan Besar Israel di Washington untuk menghormati hari jadi negara Israel yang ke-60. Dia diperkenalkan oleh duta besar Israel kepada AS, Sallai Meridor.


Dalam kunjungannya ke Yerussalem Obama berjanji akan teguh mendukung dan menjamin keamanan Israel. “Saya berada di sini pada lawatan saya untuk menegaskan kembali hubungan khusus antara Israel dan AS. Komitmen saya yang kekal terhadap keamanannya, dan harapan saya agar dapat bertindak sebagai mitra efektif, baik sebagai senator maupun sebagai presiden, dalam mewujudkan perdamaian yang lebih kekal di wilayah tersebut,” ujarnya. Senator Illinois itu bahkan sempat mengenakan skulacap (kopiah) Yahudi, seraya meletakkan karangan bungaputih di museum peringatan Yad Vashes Holocaust. Melengkapi komitmennya pada Israel, dalam lawatan ke kota Sderot di Israel selatan, Obama mengingatkan bahwa Iran akan menjadi ancaman bagi keamanan dunia.”Iran yang memiliki nuklir akan menjadi ancaman besar dan dunia harus mencegah Iran memiliki senjata nuklir,” tegas Obama. (Al-Mujtama’)

Obama juga menyampaikan usulan calon presiden Republik, John McCain bulan lalu bahwa Hamas menyukai Obama adalah sebuah “serangan” dan “fitnah” yang bertentangan dengan janji McCain untuk menjalankan kampanye yang positif. “Kebijakan saya terhadap Hamas tak ada bedanya dengan kebijakannya,: kata Obama dalam sebuah wawancara kepada CNN. “Saya sudah mengatakan bahwa mereka adalah organisasi teroris, yang tidak boleh kita ajak negosiasi kecuali jika mereka mengakui Israel, meninggalkan kekerasan, dan kecuali mereka mau diam oleh perjanjian sebelumnya antara Palestina dan Israel. (Okezone.com)

Begitu pula sikap Obama yang mendukung Mahkamah Agung AS yang membatalkan larangan kepemilikan senjata. Sikap ini jelas-jelas bertentangan dengan sikap kaum Liberal. Sikap konservatifnya juga Nampak pada pidatonya di hadapan KomiteUmum Hubungan Amerika-Israel (AIPAC) pada 4 Juni lalu yang menyebut Iran sebagai ancaman perdamaian di Timur Tengah. Sikap ini membuat pendukung Partai Republik mengalihkan dukungannya pada Obama. Dengan begitu, bias disimpulkan tidak ada yang baru pada seorang Obama.

Pada saat yang sama, sejumlah politisi AS yang dinominasikan menjadi anggota kabinet pemerintahan Barack Obama, menyatakan komitmennya untuk mendukung Israel. Mereka antara lain Hillary Clinton dan Susan Rice, yang dicalonkan Obama sebagai menteri luar negeri dan duta besar AS di PBB. Susan mengatakan, AS sangat prihatin dengan apa yang dialami warga tak berdosa di Gaza. Di sisi lain, ia menuding bahwa "Banyak pihak yang ingin memanfaatkan PBB dengan cara yang tidak adil, agar mengutuk sekutu kami, Israel." (eramuslim)

Pemilihan Presiden AS tak lebih dari sebuah pentas yang sudah diatur. Cerita dan skenario selalu sama. Semua pemain yang ingin manggung harus taat alur jika tidak ingin terdepak penjaringan calon hanya sebuah sarana mengetahui sejauh mana kesetiaan stiap kandidat pada cita-cita AS dan Israel. Dua kandidat, satu tipe. Jadi, jangan pernah berharap pada Obama.

1/14/2009

Kenangan: Cambuk Motivasi

Detik terus berlalu menjelma menjadi menit, jam, hari, bulan dan tahun, terus berputar. Beragam peristiwa silih berganti menghiasi sembaran sejarah kehidupan ini, mulai dari yang semanis gula sampai yang sepahit empedu. Ada tawa dan senyum, kejayaan dan kegagalan,harapan dan ketakutan, sedih dan gelisah yang menghiasi.

Kenangan. Ya, setiap orang pasti mempunyai kenangan. Segala sesuatu yang berlalu dari sebuah perjalanan panjang pengembaraan manusia yang berupa apa saja dan dimana saja. Bila diingat-ingat kadang menciptakan tawa atau senyum, atau mungkin sedih atau kecewa. Ada kenangan yang terekam kuat dalam memori sehingga kita tidak dapat melupakannya atau peristiwa yang hanya sekedar lewat sehingga tidak berbuah kenangan.
Kenangan semenjak panggilan manja ”nak” oleh Bunda atau Ayah tercinta kemudian berubah menjadi ”kakak/abang” oleh adik sampai pada penggilan mesra ” kanda” oleh istri dan mungkin nanti ” ayah” oleh anak-anak kita. Saat panggilan ibu menyuruh pergi mengaji. Suara sang guru memberi pengajaran. Canda-tawa teman-teman saat bermain. Tegur ramah tetangga yang menyentuh kalbu. Lembaran itu bagai tertiup sepoi-sepoi angin. Tak tersadar layar otak sarat dengan puing-puing memori

Kenangan dapat menjadi cemeti pelecut untuk dapat berbuat lebih baik dan untuk menggapai kesuksesan masa depan. Ia dapat menembus rintangan dinding beton dan kawat berduri yang berdiri kokoh. Oleh karena itu kenanglah semua kesuksesan masa lalu kita, mulai dari yang kecil sampai yang besar. Waktu kecil kita berhasil menghafal satu surat Al Quran, puasa Ramadhan satu bulan penuh, juara kelas, lulus kuliah, atau mendapatkan pekerjaan.

Sebaliknya kenangan dapat menjadi bayang-bayang kelam masa depan, menjadi tembok penghalang kesuksesan kita. Kegagalan-kegagalan masa lalu kadang membuat kita menjadi pesimistis, merasa rendah diri, atau merasa tidak mampu melakukan sesuatu, sehingga malas untuk berkarya.

Oleh karena itu putarlah memori otak - tepatnya otak tengah/sistem limbik yang di dalamnya terdapat amigdala yang merupakan bank memori otak, tempat menyimpan semua kenangan untuk mendapatkan kenangan-kenangan terbaik yang menjadi cemeti pelecut untuk kesuksesan kita dan kuburlah dalam-dalam kenangan-kenangan yang dapat menjadi tembok penghalang kesuksesan.

Dalam lingkup yang lebih luas, tak heran kita mulai SD sudah belajar sejarah. Termasuk juga kejayaan masa lalu, majapahit, sriwijaya, dan tentunya kejayaan Islam masa-masa awal kenabian. Itu semua adalah untuk membangkitkan motivasi kita untuk berbuat lebih baik, tentunya.

Maka jadilah pahlawan pembela negara atau mujahid Palestina yang meluluhlantakkan tank-tank Zionis Yahudi atau seorang dermawan yang setiap saat menyedekahkan hartanya atau apapun namanya sehingga ketiadaan kita dicari dan keberadaan kita diharapkan dan dibutuhkan. Setelah meninggal orang akan mengenang kebaikan kita dan berharap akan muncul generasi seperti kita.
Lebih dari itu semua, ada sebuah gelar mulia yang dilahirkan dari sebuah kenangan yang patut dimiliki oleh semua kita. Mardhatillah.
Who abaut u?


1/12/2009

LIFE MAPPING (II)

Anggaplah anda sekarang mau berangkat ke suatu tujuan, melewati rute perjalanan tertentu, dengan sebuah kendaraan yang anda kemudikan sendiri. Perencanaan “perjalanan” anda hendaknya tertulis dalam sebuah “peta” peta dimaksud lengkap dengan target-target terukur tentang apa-apa yang diperkirakan akan terjadi di perjalanan.

Tidak cukup menyusun peta hidup, mengelola waktu, tapi yang paling diperlukan adalah kedisiplinan, kegigihan dan keuletan untuk berusaha agar apa yang sudah direncanakan dapat tecapai.

Dalam peta hidup tersebut, jangan lupa memasukkan keseluruhan substansi materi- materi sebelumnya, termasuk proses dan capaian atau prestasi hingga saat. Masukkan juga pengalaman-pengalaman tak terlupakan, terutama yang mempengaruhi pola pikir dan perilaku anda. Hal ini bertujuan untuk mengukur konsistensi dan laju peningkatan pengembangan diri dari waktu ke waktu. Juga untuk mengingatkan agar standard dan kualitas hidup, capaian dan dedikasi kita “semestinya makin meningkat, seirama dengan peralihan tahap-tahap kehidupan kita”

Oleh karena itu sebelum membuat “peta hidup saya” yang lebih komprehensif, pikirkanlah matang-matang bagaimana selayaknya anda berubah ke arah yang lebih baik. Oleh karena itu tanyakanlah pada diri anda apa gerangan target dari setiap dimensi kehidupan pada tahun ini, tahun depan, tahun ketiga dst. Ingatlah bahwa proses lanjutan dari seluruh dimensi dan seisinya itu adalah proses yang harus fokus pada tujuan dan cita-cita anda di masa depan dan juga fokus pada target-target kuantitatif atau kualitatif tahap demi tahap.

Selain itu sebaiknya anda sudah harus melek tentang mengapa dan untuk apa target dan cita-cita itu diwujudkan. Ini terkait dengan visi pembelajaran dan misi pelayanan atau pengabdian kita, baik selaku individu, warga masyarakat, dan tentunya sebagai khalifah di muka bumi.

Menempatkan seluruh masa lalu, sekarang, dan masa depan di satu kertas membantu anda melihat bahwa waktu dan usia kita terlalu singkat untuk berbuat baik, terlalu panjang untuk disia-siakan, dimubazirkan. Menulis kegiatan dalam berbagai bidang kehidupan yang harus dijalani sebagai makhluk Tuhan, sebagai pribadi, anggota masyarakat, warga negara membuat kita bisa mengatur prioritas, bisa membedakan keinginan dan kebutuhan, menyeimbangkan antara hak dan kewajiban. Jika anda tidak mempunyai perencanaan hidup, boleh jadi anda tidak punya target kapan suatu tujuan anda dapat tercapai.

Peta hidup yang meliputi masa lalu, sekarang, dan masa depan harus dilengkapi dengan rencana ynag lebih detail: lima tahunan, tahunan, bulanan, mingguan, dan harian. Peta hidup yang mencakup seluruh aktivitas kita bisa mengungkap cita-cita kita, sedangkan jadwal tahunan bisa menggambarkan sasaran khusus yang kita capai, jadwal semesteran atau bulanan bisa menggambarkan langkah dan tindakan yang diperlukan untuk mencapai sasaran. Jadwal mingguan dan harian merupakan aktivitas yang memperkukuh langkah-langkah kita.





(Tulisan ini bersumber dari buku “Mengelola Hidup dan Merencanakan Masa Depan” karya Dr. Marwah Daud Ibrahim)


1/07/2009

LIFE MAPPING (I)

Mengenal Diri Sendiri
Sudahkah kita bersungguh-sungguh merenungkan tentang siapa diri kita sesungguhnya? Dimanakah letak kita dalam kurun waktu sejarah peradaban di muka bumi ini? Apa peran kita sebagai makhluk di jagad raya ini? Apa tujuan hidup kita?. Perenungan-perenungan itu penting kita lakukan untuk mengetahui sejatinya diri kita.

Dale Carnegie mengingatkan betapa spesialnya diri kita. Tiap-tiap kita adalah sesuatu yang sama sekali baru di muka bumi ini. Tidak ada seorangpun yang pernah ada dan yang akan ada persis seperti kita. Kita ini adalah produk dari keturunan, lingkungan, dan masa lalu. Betapa banyak anugerah yang diberikan ALLAH kepada kita. Maukah kita menjual mata kita seharga satu juta, satu milyar atau satu trilyun?. Bagaimana dengan otak, pendengaran, hati, jantung, tangan, dan kaki? Kita adalah makhluk dengan nilai tak terhingga dan tidak bisa dihargai dengan uang.

Napak Tilas Masa Lalu
Terlalu banyak dari kita merasa kecil hati dan rendah hati seolah-olah bukan siapa-siapa. Padahal setiap kita adalah spesial. Setiap kita memiliki potensi besar untuk sukses dan berhasil. Asalkan kita mau serius mengenal potensi kita yang sesungguhnya.

Yang perlu dilakukan adalah membedah masa lalu anda, secara terus terang dan jujur. Ingat-ingat kalau perlu tulis tentang masa kecil anda, pendidikan, buku yang berpengaruh dalam hidup anda, hobbi dan prestasi, minat dan bakat, perjalanan-perjalanan yang jauh dan penting, organisasi yang pernah anda ikuti, pengalaman yang paling berkesan, kegagalan anda dan lain-lain yang sekiranya penting. Dengan melakukan flashback masa lalu, anda akan lebih mengenal diri anda, mengetahui dimana anda berada kini dan selanjutnya siap untuk merancang masa depan.

Mengetahui Potensi Sekarang
Mulailah bertanya kepada diri sendiri: siapakah saya?. Kebanyakan kalau kita diminta untuk mengenalkan diri sendiri, umumnya mereka menjawab pertanyaan itu dengan menyebut nama mereka. Paling ditambah daerah asal, lalu profesi. Sesudah itu umumnya mentok.

Oleh karena itu lengkapilah multidimensi hidup anda dengan memakai metode mind mapping seperti contoh dibawah




Merencanakan Masa Depan
“ Allah tidak akan merubah nasib suatu kaum, hingga mereka merubahnya”

Sekarang, pikirkanlah dengan baik rencana anda ke depan. Jika Allah memanggil anda 1 tahun lagi apa yang akan anda lakukan sebelum itu? Memohon maaf kepada orang tua dan saudara, beribadah lebih rajin,banyak bersedekah, atau apa?. Jika anda diberi umur 60 atau 70 atau 80 tahun apa yang akan anda lakukan, prestasi apa yang telah anda torehkan untuk kemaslahatan umat?. Bagaimana kira-kira keluarga, saudara, dan orang lain mengenang anda setelah mati?

Pikirkanlah apa target 6 bulan, 1 tahun, 5 tahun, 10 tahun untuk masing-masing dimensi hidup anda. Jadi bukan menjadi apa (presiden, menteri, direktur) yang paling penting, tapi lebih penting adalah apa yang anda hasilkan lewat peran yang anda jalani. Jabatan atau posisi merupakan instrumen bagi prestasi dan pengabdian anda.

Impian, rencana, visi tetap akan menjadi rumusan hampa tanpa adanya kesungguhan dalam melaksanakannya. Namun cita-cita pribadi kita hendaknya bukan hanya untuk kita sendiri tapi hendanya memberikan maslahat kepada umat.

(Tulisan ini bersumber dari buku “Mengelola Hidup dan Merencanakan Masa Depan” karya Dr. Marwah Daud Ibrahim)